Mapala Arga Dahana Universitas Muria Kudus Gelar Climbing Competition

Mapala Arga Dahana Universitas Muria Kudus (UMK) menggelar climbing competition yang diikuti peserta dari berbagai daerah, termasuk dari Jogjakarta. Kegiatan dalam rangka ulang tahun ke-25 Mapala Arga Dahana UMK juga diikuti anak usia Sekolah dasar (SD).

Ketua Panitia Isnaini Nitasari mengatakan, sebenarnya climbing competition ini semula untuk peserta Eks-Karesidenan Pati, namun ternyata peminatnya cukup banyak. Sehingga ada peserta dari Semarang hingga Jogjakarta. ”Peserta akhirnya bertambah, namun kami cukup senang karena peminatnya ternyata bagus,” katanya.

Kegiatannya sendiri dilaksanakan selama dua hari, 27 dan 28 Februari, untuk kategorinya ada dua, kategori umum dan pelajar. Untuk kategori umum ada lead umum putra dan lead umum putri. Untuk pelajar juga dibagi, pelajar putra dan putri, untuk pelajar, pesertanya juga ada yang dari siswa sekolah dasar (SD).

Untuk total peserta yang mengikuti climbing competition sebanyak 55 orang, paling banyak memang dari Eks-Karesidenan Pati. ”Lomba ini kami laksanakan juga karena kami sudah memiliki wall climbing baru yang lebih menantang,” terangnya.